SDN 1 Wringinanom Mulai Lakukan Perencanaan Kinerja

Sebagai komitmen terhadap peningkatan mutu, SDN 1 Wringinanom Kecamatan Asembagus mulai melaksanakan kegiatan Pengelolaan Kinerja pada ruang guru dan tenaga kependidikan (Ruang GTK). Melalui proses ini, kami melakukan refleksi, menetapkan target baru, dan memperkuat kolaborasi untuk memberikan yang terbaik bagi peserta didik. Berdasarkan lini masa pengelolaan kinerja di bulan Januari adalah Perencanaan Kinerja. Pada bulan Februari s.d November adalah Persiapan Praktik Kinerja dilanjutkan dengan Pelaksanaan Observasi Praktik Kinerja dan Pelaksanaan Tindak Lanjut Praktik Kinerja. Hingga bulan Desember berakhir dengan penetapan predikat kinerja.